Favorit Decoration Berangkatkan Puluhan Crewnya Ibadah Ketanah Suci

Tidak ada komentar


Besuki, Wirawiri Entertainment- 
Favorit Decoration merupakan sebuah brand make up pengantin dan artis yang cukup familyar untuk wilayah tapal kuda Jawa Timur utamanya dikawasan wilayah Kabupaten Situbondo.
Sudah  berdiri sejak belasan tahun yang lalu hingga kini terus eksis. 

Kesuksesan tersebut tentu tidaklah mudah diraih,oleh pasangan Fitriawati,S.Pd bersama sang suami Furit Harianto, jatuh bangun dalam mejalani usahanya menjadi bumbu dalam kegiatan  bisnisnya.


Kunci suksesnya adalah berdo'a dan berusaha, belajar, mengevaluasi setiap kegagalan kemarin kita berjalan lagi lebih berhati-hati dan belajar bersyukur dan memulai sekecil apapun bersedekah.

Seperti yang dilakukan oleh kami mengadakan acara "Favorit Decoration Bersholawat" diselenggarakan pada tanggal 09 Juni 2024 kemarin, sekaligus memeriahkan tahun baru islam 1446.H dan tasyakuran pemberangkatan 14 dari crew Favorit yang akan menjalankan ibadah Umroh. Kamis (11/07/2024).


Acara ini, kami gelar  selama dua malam untuk malam pertama kami undang Majlis Dzikir dan Sholawat Al Muhajirin dari Demung Besuki dan satunya lagi MDS Nurul Hidayah dari Ketah Suboh dengan Muballigh KH. Faiqunnuha Mubarok Mudzakkir, Lc. 


Dan untuk malam kedua kami sengaja kami undang MDS AL Miftah dari ponpes Miftahul Ulum Besuki bersama KH. Muhammad Kholil Yasin dari Bangkalan Madura bersama Ustad Hardiono Besuki. 


Kami sangat bersyukur karena acara tersebut berjalan dengan lancar dan sukses serta dihadiri oleh ribuan jama'ah dari berbagai wilayah. 
Terimakasih yg tak terhingga kami ucapkan untuk semua panitia serta semua pihak yang telah membantu mensukseskan acara ini terutama juga untuk EVS Pro Studio dan Ikwan Production serta semua pihak yg tidak bisa kami sebut satu persatu. Satu lagi ada yg lupa kepada semua guru² kami seperti KH.Faisol Abdur Rozaq  beserta Gus Barrun F Ronie. Harapan kami semoga dari 14 Crew kami yang akan menunaikan Ibadah Umroh diberi keselamatan dari berangkat hingga pulang kembali ke Besuki, tutupnya.

(Bagus/Rif)

Tidak ada komentar

Posting Komentar