Jaga Kekompakan dan Jiwa Korsa, Prajurit dan PNS Kodim 0617/Majalengka Laksanakan Apel Pagi

Tidak ada komentar

Majalengka, Wirawiri Entertainment-
Selaku Perwira Pengawas, Pasi Ops Kodim 0617/Majalengka Lettu Inf Hasanuddin mengambil Apel Pagi, yang dihadiri Prajurit dan PNS Kodim 0617/Majalengka dilapangan Upacara Makodim 0617/Majalengka Jl. KH Abdul Halim No. 403 Kelurahan Tonjong Kecamatan Majalengka Kabupaten Majalengka. Jumat (24/11/2023) 


Sebelum pelaksanaan olahraga jalan sehat, seluruh anggota Kodim 0617/Majalengka terlebih dahulu melakukan pengecekan pada apel pagi, selanjutnya melaksanakan senam pemanasan dan peregangan yang dipimpin langsung Batiops Kodim 0617/Majalengka Serma Rendi.


Dalam apel pagi pengecekan, Lettu Inf Hasanuddin menyampaikan supaya setiap Prajurit memonitor setiap perkembangan situasi (Bangsit) menjelang Pemilu serta di tiap Ramil Jajaran agar menyiapkan Posko Pengaman Pemilu yang fungsinya sebagai pengaduan masyarakat apabila ada Prajurit TNI yang tidak menjaga Netralitas saat menjelang Pemilu. 


Lebih lanjut Lettu Inf Hasanuddin menyampaikan bahwa olahraga yang dilaksanakan hari ini sesuai dengan arahan dari Komando Atas yang mana kita diwajibkan  melaksanakan olahraga rutin selama 1 jam setiap hari.

"Selain menyehatkan, olahraga sebagai ajang silaturahmi antar anggota. Yang lebih utama sehat itu penting dan sangat mahal nilainya, jika kita sakit maka tidak akan dapat jalankan tugas dengan maksimal,” pungkasnya. 

(Bagus)

Tidak ada komentar

Posting Komentar