JJS HUT GEKABO Ke 86 Diikuti Semua Kalangan Masyarakat Bondowoso

Tidak ada komentar
Bondowoso, Wirawiri Entertainment-
Romo Laurentius Heru Susanto melepas peserta jalan - jalan sehat,tepat pada jam 07:00 WIB.
Langsung dari pelataran Gereja Katolik Santo Yohanes penginjil jalan A.Yani Bondowoso. Minggu (16/10/22).


Dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Gereja Katholik Bondowoso (GEKABO) yang ke 86 tahun , menggelar Jalan Jalan Sehat (JJS) dengan mengusung tema "Stay Strong 'N Move On".


Puluhan hadiah menarik dengan total senilai puluhan juta menanti.
Hiburan juga diisi oleh kelompok dance,game dan door prize,dan iringan Pandita musik pimpinan Agus Setyawan.


Jalan jalan sehat ini terbuka untuk umum sehingga peserta yang mengikuti kegiatannya juga  masyarakat umum, dengan menempuh rute start gereja Katolik, Badean dan kembali ke finish gereja.


Dari anak- anak hingga dewasa tumpah ruah dijalanan mengikuti acara jalannya JJS ini.
Selain JJS juga diareal Gereja Katolik Santo Yohanes penginjil Bondowoso terdapat food bazaar, dan game zone.


Romo Agustinus Devit Setiawan, Pr mengatakan, "JJS ini sangat menyenangkan badan sehat,umat atau masyarakat juga semakin guyub. Dikarenakan dari berbagai kalangan,di ulang tahun Gekabo ini bagi saya untuk warga gekabo untuk lebih semangat lagi terutama hidup bermasyarakat. Gekabo berani keluar terbuka  bukan lagi menjadi gereja yang  eksklusif
tetapi yang inklusif, yang terbuka bagi siapapun", ujarnya.

Menurut Budi Tjahjono selaku ketua panitia menambahkan, "Saya sangat bergembira, serangkaian kegiatan Gekabo JJS sudah terlaksana, partisipan hari ini kurang lebih 500 orang.
Peserta hari ini bukan hanya umat Gereja Katolik tapi khalayak umum juga terlibat. Semoga Gereja Katolik bisa hadir ditengah masyarakat Bondowoso,Berkah dalem",tutupnya.(Bagus)

Tidak ada komentar

Posting Komentar