Bondowoso,Wirawiri Entertainment-
Peluncuran Bantuan JPS (Jaring Pengaman Sosial) dari Propinsi Jawa Timur kepada warga masyarakat di Desa Petung Kecamatan Curahdami, Kab. Bondowoso.
Untuk memperlancar dan mengamankan penyaluran bantuan JPS tersebut Babinsa Koramil 0822/02 Curahdami Serka Agus mendampingi dan mengamankan jalannya pembagian agar tetap sasaran sesuai daftar yang di tentukan.
Kegiatan ini dilaksanakan dibalai Desa Petung Kecamatan Curahdami Kabupaten Bondowoso, Selasa 19 Mei 2020.
Serka Agus selaku Babinsa Desa Petung mengatakan "bahwa pelaksanakan pendampingan dan pengamanan pembagian bantuan JPS Bantuan (Jaring Pengaman Sosial) dilaksanakn agar bantuan dapat segera disampaikan kepada warga desa Petung yang berhak menerimanya.
Bentuk bantuan berupa uang tunai sebesar Rp. 200.000 per Kepala Keluarga.
Selain itu, Aipda Agus juga menghimbau agar warga yang menerima bantuan itu tetap memperhatikan protokoler kesehatan antara lain dengan memakai masker ,mencuci tangan dengan sabun / handsanitizer dan menjaga jarak aman dari covid-19.(Keke)
Tidak ada komentar
Posting Komentar