Musyawarah Pembahasan Dalam Rangka Ketahanan Pangan di Desa Subo Pakusari Jember

Tidak ada komentar

Jember, Wirawiri Entertainment
Demi mendukung program Pemerintah dalam hal ketahanan pangan nasional, sangatlah diperlukan sinergi dan kolaborasi berbagai pihak terkait di wilayah Desa Subo Kecamatan Pakusari Kabupaten Jember demi meningkatkan hasil pertanian.

Aipda Kukuh A.Wijaya selaku Bhabinkamtibmas  Desa Subo beserta Babinsa Serda  Muhammad Yani juga Satpol PP Pemerintah Desa Subo diwakili Sekdes Ainur Rofik juga petugas PPL Pakusari. 

Musyawarah disini membahas kelompok tani Desa Subo  bernama "NUR TANI" dalam hal penggunaan pupuk. Kegiatan ini berlangsung di balai Desa Subo Kecamatan Pakusari Jember. Senin (10/02/2025). 



Serda  Muhammad Yani mengatakan, "Musyawarah ini bertujuan untuk menetapkan strategi penggunaan pupuk di wilayah Desa Subo dan guna mendukung program pupuk dan ketahanan pangan berbasis Badan Usaha Milik Desa (Bumdes), pihaknya menegaskan pentingnya peningkatan kapasitas pengelola agar dapat mengelola program ketahanan pangan secara optimal", ujar Babinsa Desa Subo ini. 

Fitriyatun Navila selaku Kepala Desa  Subo menambahkan, " Inilah pentingnya musyawarah untuk mencapai kata mufakat demi terjalinnya sinergitas antara TNI Polri, Pemdes Subo beserta masyarakat sehingga program ketahanan pangan ini aman lancar, bermanfaat untuk masyarakat Desa Subo khususnya", tutupnya. 


(Bagus) 

Tidak ada komentar

Posting Komentar